Binda Jambi Bantu Pemkab Sarolangun Melaksanakan Vaksinasi Khusus Anak Usia 6 s.d 11 Tahun
Giat vaksinasi Covid-19 khusus anak usia 6 s.d 11 tahun pada 21 Januari 2022 di SDN No. 57/VII Kel. Sei Benteng Kec. Singkut |
SAROLANGUN - Setelah tahap sosialisasi Vaksinasi Covid-19 khusus anak usia 6 s.d 11 tahun yang dilakukan sejak tanggal 14 s.d 20 Januari 2022 selesai dilakukan, maka Pemkab Sarolangun melalui Dinas Kesehatan Kab. Sarolangun, langsung tancap gas untuk mengejar target 32 ribu orang khusus anak usia 6 s.d 11 tahun yang telah diberikan oleh Pemprov Jambi.
Sebagaimana diketahui, pelaksanaan perdana vaksinasi Covid-19 khusus anak usia 6 s.d 11 tahun di Kabupaten Sarolangun dilaksanakan di SDN No. 123/VII Desa Bukit Kecamatan Pelawan. Polri dan TNI turut membantu pelaksanaan vaksinasi Covid-19 yang pada saat ini masih banyak pihak orang tua yang tidak menyetujui karena mengkhawatirkan dampak kesehatan dari vaksinasi Covid-19 apabila diberikan kepada anak mereka. Apalagi di media sosial banyak beredar video hoax yang bertujuan untuk menakut-nakuti masyarakat yang gampang terpengaruh.
Kepala Dinas Kesehatan Kab. Sarolangun dr. Irwan Miswar, MKM saat ditemui oleh media ini (pada 21 Januari 2022 di rumahnya) mengatakan bahwa sebenarnya pemberian vaksinasi Covid-19 kepada anak khusus usia 6 s.d 11 tahun adalah aman dan apabila ada efek ringan, seperti demam atau pegal adalah normal. Vaksin sinovac dan coronavac yang diberikan sudah dijamin dan diakui oleh WHO. Jika terjadi hal yang tidak diinginkan, pemerintah sudah siap untuk bertanggung jawab.
Badan Intelijen Negara Daerah (Binda) Jambi Posda Kab. Sarolangun juga ikut membantu mensukseskan pelaksanaan vaksinasi Covid-19 khusus anak usia 6 s.d 11 tahun ini. Keterlibatan BIN dalam pelaksanaan vaksinasi Covid-19 khusus anak usia 6 s.d 11 tahun ini adalah untuk yang kesekian kalinya, setelah turut terlibat pada pelaksanaan vaksinasi Covid-19 dosis I dan II pada November dan Desember 2021 yang lalu.
Kabinda Jambi Brigjen Pol. Irawan David Syah, SH melalui Koordinator vaksinasi Covid-19 Binda Jambi daerah Sarolangun Toyib, saat ditemui oleh media ini (pada 21 Januari 2022) mengatakan bahwa kita turut terlibat membantu pelaksanaan vaksinasi Covid-19 khusus anak usia 6 s.d 11 tahun Indonesia Sehat Indonesia Hebat pada 21 s.d 30 Januari 2022. Adapun target yang ditetapkan oleh pimpinan pusat selama 10 hari pelaksanaan vaksinasi tersebut adalah sebanyak 4.000 dosis vaksin.
Giat vaksinasi Covid-19 khusus anak usia 6 s.d 11 tahun pada 24 Januari 2022 di SDN No. 71/VII Desa Perdamaian Kec. Singkut |
"Namun masih ditemukan beberapa kekurangtahuan informasi dari masyarakat Sarolangun terhadap adanya program pemerintah vaksinasi Covid-19 khusus anak usia 6 s.d 11 tahun yang dilaksanakan di sekolah-sekolah yang dilakukan oleh Dinkes Sarolangun melalui nakes dari puskesmas-puskesmas yang ada di kecamatan-kecamatan. Adapula beredarnya informasi yang keliru dikalangan orangtua anak, bahwasanya apabila orangtua memberikan surat persetujuan vaksinasi, maka segala akibat akan ditanggung oleh mereka. Informasi ini keliru, karena yang akan bertanggung jawab, apabila terjadi hal yang tidak diinginkan adalah pemerintah, bukan orangtua anak", jelas Toyib.
"Mari kita ikhtiar percaya dan bersama-sama ikut melaksanakan program pemerintah yakni vaksinasi Covid-19, karena ini bertujuan untuk mencapai herd immunity dan demi kesehatan kita bersama dalam menghilangkan pandemi Covid-19 ini, dan jangan terpengaruh oleh berita-berita hoax yang tidak bisa dipertanggungjawabkan kebenaran informasinya", pungkasnya. (DPH)
Post a Comment